Stress?! Bikin Blog

Seminggu terakhir ini saya uring2an gak jelas akibat masalah pekerjaan. Di tengah hari-hari muram dan kadang emosional itu saya ingin mencurahkan, atau lebih tepatnya mengalihkan, pemikiran pada tulisan untuk meringankan sedikit beban kerja otak dan capek hati #tsaaah.

Entah lalu dari mana tercetus ide itu: membuat blog baru. Akhirnya melalui iseng-iseng mencari nama domain yang kira-kira cocok, keluarlah nama Bookmark Asia. Awalnya masih bernaung di rumah gratisan WordPress.com, bukannya senang malah tambah stress akibat blog yang gagal terus dibuka. Pada akhirnya terdorong oleh emosi dan pikiran pendek, saya membeli domain BookmarkAsia.com.

Kenapa memilih nama Bookmark Asia? Saya menyukai pengucapan huruf ‘K’ pada sebuah brand yang diyakini sangat kuat membawa pesan. Sebut saja Coca Cola, Microsoft, lalu brand lokal seperti Kompas. Pemilihan kata ‘Bookmark’ juga lebih merupakan hasil eksperimen “yang penting keren” dan filosofinya dirancang kemudian. Benar-benar sebuah tindakan yang tak patut ditiru karena tidak didasari pemikiran panjang.

Bookmark Asia rencananya akan menampung tulisan-tulisan saya dalam Bahasa Inggris dan menjangkau pembaca lebih luas di Asia dan dunia. Sejauh ini sudah ada empat tulisan yang nangkring di situ; terakhir saya mengulas sedikit perayaan hari kemerdekaan Brunei Darussalam ke-28. Layaknya gaya menulis yang biasa saya lakukan, tulisan terakhir tersebut bukan reportase atau analisis melainkan campuran antara pelaporan fakta dengan pandangan pribadi.

Impian saya adalah membuat Bookmark Asia menyaingi Penn-Olson, Daily Social, atau blog-blog keren lainnya yang dikelola oleh tim profesional. Namun saya sadar bahwa jalan ke arah sana masih panjang. Yang penting sekarang adalah bagaimana menghasilkan tulisan berbahasa Inggris yang baik agar mengasah kemampuan menulis saya. Ya, blog ini memang dirancang untuk memuaskan diri sendiri dahulu sebelum bermanfaat bagi orang lain. Saya sadar langkah ini kurang populer mengingat hampir semua pembaca saya adalah blogger Indonesia dan tulisan-tulisan lalu dalam Bahasa Inggris kurang mendapat respon. Namun tentunya itu tidak boleh menjadi alasan untuk kalah sebelum berperang.

Fokus jangka pendek sekarang adalah memperbaiki tampilan blog Bookmark Asia agar lebih bersih dan tepat-guna. Sedangkan pengembangan ke depannya masih harus dipikirkan lagi. Sebaiknya juga tidak terlalu ngoyo; jalani saja seperti air mengalir.

Lalu apakah membuat blog baru dapat menghilangkan stress? Ya, bisa. Saya sudah membuktikannya. Kutak-katik template dan merancang rumah virtual baru sangat menyenangkan! Ditunggu kunjungannya di Bookmark Asia ya. Jangan ragu-ragu, silakan berkomentar dalam bahasa apa saja yang kamu rasa nyaman. 😀

34 thoughts on “Stress?! Bikin Blog

    1. terima kasih banyak atas sarannya mas bro. wah sepertinya saya belum ingin mengarahkannya ke portal beritanya. itu tetap blog. terima kasih sekali lagi 😀

      Like

  1. Kereeen! Huhuhuhu, jadi berniat mengirimkan essay ke kakak brad supaya bisa dikoreksi bahasa inggris ku. Soalnya sudah makin tumpul karena jarang digunakan. Boleh ya, ya, ya., *sogok coto*

    Like

  2. Udah bagus mas domainnya “boomark” nya juga sekelas Yahoo, Google dan Facebook dengan dobel “O” nya :3

    Karen bahasa inggrismu, ajari akuh! 😀

    Like

  3. Keren, Opa. Mimpinya juga untuk menyaingi dua media yang dikelola profesional itu juga..

    Kalo udah nemu cara ngembanginnya, bagi-bagi ya, saya juga punya blog di sebelah yang punya mimpi yang sama. 🙂

    Like

Leave a reply to addyn Cancel reply