Bertemu ‘Pacar’ Lama

Heii, puasa-puasa pada gosip aja! πŸ˜€

Yang dimaksud ‘pacar lama’ bukanlah seperti kira-kira bayangan Anda. Jadi gini, malam ini saya iseng-iseng browsing dan tiba-tiba ingin mencari lagi homepage yang dulu pernah saya buat (berasa aneh kan, namanya masih pake homepage). πŸ˜€ Kalau tidak salah, pertama kali saya membuat homepage pribadi adalah di tahun 1997 dan ditaruh di layanan gratisan yang keren saat itu: Geocities. SetelahΒ  belakangan Geocities diakuisisi Yahoo! dan kemudian ditutup, saya kehilangan alamat homepage beserta beberapa file penting yang masih saya sesalkan sampai sekarang. Sayangnya saya sama sekali tidak ingat alamat homepage pertama itu oleh karena Geocities tidak mengizinkan penggunanya membuat alamat homepage yang customized dan justru memberikan alamat yang cukup panjang. Namun setelah saya melakukan pencarian melalui situs web.archive.org dan menelusuri berdasarkan beberapa username yang pernah saya pakai dan layanan homepage lain yang juga terkenal pada masanya: Tripod, saya berhasil menemukan website yang pernah saya buat di tahun 2001-2002. Berikut penampakannya:

Akun homepage ini sudah lama terhapus namun untungnya masih dapat dicari jejaknya, meski file-file gambar dan musik sudah tidak ditemukan lagi. Bentuknya sangat sederhana dan saya mati-matian membuatnya dengan mengandalkan buku panduan Microsoft FrontPage 2000. Inilah awal-mula saya tertarik menulis dan mempublikasikannya lewat internet, yang kemudian di tahun 2005 membawa saya pada blog. Mari intip sejenak tulisan yang saya buat di atas itu:

Pakai Bahasa Inggris, sudah berasa keren sekali waktu itu. =)) =)) =))

Oh satu cerita lagi: homepage saya dulu beralamat di http://boyfrenz.tripod.com. Pertanyaannya: Mengapa memakai nama boyfrenz?! Jawabannya sederhana: karena ada seorang gadis cantik yang sering mengobrol dengan saya di ruang #berkat di mIRC dan ia memakai nick galfrenz. Maka saya ingin menyamai nick tersebut. Tau dong alasannya?! πŸ˜‰

Apakah Anda masih ingat dengan homepage pertama Anda?! Telusuri kembali jejaknya melalui web.archive.org dan tampilkan hasilnya di blog Anda. Jangan lupa undang saya untuk mengunjungi postingan Anda nanti ya. πŸ˜€

28 thoughts on “Bertemu ‘Pacar’ Lama

  1. Aih saya masih terlalu dini soal internet … hihihihi
    tapi ini trit yg menyenangkan, membaca tulisan2 awal saat baru menggiati dunia menulis….

    aih, saya mulai takut menengok talisan2 angkatan doeloe ku … πŸ˜€

    Like

  2. lupa tepatnya kapan, tapi beberapa wkt yg lalu aku juga ada nulis soal ini, karena kaget masih menemukan jejak homepage lama di TRIPOD hihihi culun banget dah ah … itu bukan hasil bikinan sendiri, tetep aja kayak sekarang, ceritanya s1 ngasih hadiahnya homepage gitu, keren ya hahahaha

    Like

  3. Barangkali Friendster.com

    Bermula 2008.
    Disana saya kenal ramai rakan, dan juga love. *smile
    Disana bisa guna messege, jadi banyak sekali mesej private dan disana bertukar no telefon. Kemudian beralih ke Facebook dan tidak lagi berkunjung ke sana.

    Pada Julai saya ke Friendster.com lagi.
    Tapi segalanya sudah berubah.
    Dari portal friendship kepada portal games.

    Sayang sekali gak backup foto dan mesej lama lama.

    Like

    1. aaargh kau rupanya tidak membaca posting blog saya bulan Mei kemarin ya, tentang warning Friendster yg akan ditutup tanggal 31 Mei πŸ™‚

      Like

  4. ada deeeeeeehhhhhh…………

    seseorang dari masa lalu πŸ˜›

    ternyata banyak juga yang punya ya, padahal dulu kan masih susah tuh bikinnya *menurutku*

    Like

  5. Sudah baca itu warning pada Jun sambil takut. Tapi bila saya kesana samua aman aman saja. Om bilang pada 31Mei jadi bila saya lihat pada Jun ngak ada apa apa, saya fikir itu Hoax. πŸ˜€

    Tapi bila saya kesana lagi Juni.. ### Blank #

    Like

    1. yeah, Friendster ternyata menunda penghapusan data pribadi kita sampai tanggal 27 Juni. Sorry to hear about your loss of data 😦

      Like

  6. Waduh, saya lupa. Dulu sekitar tahun 1999 saya sempat bikin, tapi itu lebih karena tertarik sama google adsense yang baru2 dipasarkan (kalau ndak salah). Tapi ya karena bahasa inggrisnya saya pas-pasan, akhirnya saya melupakan adsense dan murni menulis saja. Tapi sayang, saya lupa alamatnya.

    Like

Leave a comment