Lolos!

Sebuah kabar sukacita menyeruak di malam Minggu mendung ini: adik saya lolos Ujian Masuk Bersama dan diterima di Universitas Negeri Jakarta. Berikut buktinya:

Bahagia? Jangan ditanya. Rupanya dia diam-diam sudah bernazar akan lari keliling kompleks bila diterima. Kita lihat saja besok pagi. šŸ˜€ Sepertinya Rio, begitu biasa dia dipanggil, memang sudah mantap memasuki jurusan ini dan sudah disebut-sebut sejak tahun lalu. Dari sekian pilihan pada saat ujian, hampir semuanya adalah jurusan Sejarah di beberapa universitas. Ilmu Sejarah memang menarik meski kerap dipandang sebelah mata oleh sebagian kalangan. Namun kalau memang seseorang sudah mantap, omongan apapun tidak akan menghentikan langkahnya.

Selamat ya! šŸ˜€

26 thoughts on “Lolos!

  1. Waaa… Selamat untuk Dik Aryo. Kuliah yang rajin ya! Jadilah kebanggaan keluarga. Dan jangan lupa masa depan bangsa ini ada di tangan kita para anak muda!

    *aseeem… gaya banget komen gueee. šŸ˜†

    Like

  2. Alhamdullilah, Rio berhasil, selamat ya, sejarah itu penting juga lho, orang yg hidup tanpa kenal sejarah sama saja dengan mayat berjalan, bukankah sejarah pelajaran yang sangat dibutuhkan juga khan?, kita bisa tahu kesalahan apa yang telah dilakukan oleh bangsa ini dengan mempelajari sejarah sehingga perbaikan mulai digalakkan. Sekali lagi, Selamat untuk adik Rio, tapi omong2, ia bernazar lari keliling kompleks, tapi ia tidak sebut berapa kali putaran?, 15 lap?, atau sampai KO?, heheheh…*kidding*…, untuk Rio, terus gali sejarah, insya Allah, akan muncul tulisan2 yg apik darimu, apalagi nantinya dibalut dengan bentuk novel jadiny novel sejarah, wow pasti mantap…

    Like

  3. waaaaaaa.. selamat ya..
    pasti senang banget ni..
    jadi inget tahun lalu ade mim juga ikutan tes di UNJ dan alhamdulillah masuk juga tapi jurusannya Pend. Tata Boga hehehe..

    Like

Leave a comment